Anime

Sejarah Anime, Bisa Belajar Apa Kita dari Sana?

sejarah anime

Sejarah Anime – Anime Jepang amat dicintai oleh semua generasi. Faktor utama anime Jepang begitu terkenal adalah karena penggambarannya yang indah juga cerita yang mendalam. Belakangan ini, sekitar 130 anime Jepang baru diproduksi setiap tahun, tapi tidak semua orang tahu sejarahnya. Mau tahu? Lanjoot!

1963, “Astro Boy”, Titik awal Anime TV Jepang

Sejarah Anime, Anime “Astro Boy” karya Osamu Tezuka adalah animasi TV pertama di dunia yang disiarkan mingguan dan mendapatkan rating lebih dari 30%! Karakter utamanya, Atom, juga digunakan untuk mempromosikan merk mobil TOYOTA dan terus membuatnya terkenal di seluruh dunia.

1969, “Sazae-san” Rekor Dunia Guiness untuk Animasi Terlama di Dunia!

Sejarah Anime, Anime Sazae-san adalah anime yang sudah tayang sejak 1969 dan jalan lebih dari 45 tahun! Sazae-san yang dikenal sebagai “perwujudan anime Jepang” dan ada juga patung keluarga Sazae-san di Setagaya-ku, Tokyo, dimana sang penulisnya Machiko Hasegawa tinggal dan meramaikan daerah itu.

1979, Merasakan Alpen Melalui “Heidi Gadis Alpen”

Sejarah Anime, Dalam anime inilah kita bisa merasakan kehidupan di pegunungan Alpen. Hayao Miyazaki dan Isao Takahata, dua legendaris dari Studio Ghibli inilah yang memproduksinya. Mereka tinggal di Swiss selama setahun dan berhasil menggambarkannya melalui animasi dengan begitu nyata.

Read :  5 Rekomendasi Anime Manga Tentang Youkai Terbaik

1979, Era baru Animasi Robot di Jepang lewat Gundam

Berbeda dengan Astro, bangkitnya “Mobile Suit GUNDAM” memperkenalkan ideologi, senjata, dan perang dan membangun kategori anime robot asli. Disinilah lahir dan berkembangnya Amuro Ray, karakter dalam Gundam yang legendaris. Booming Gundampun berlangsung hingga sekarang.

1986, “Castle in the Sky”, “Dragon Bakk”, dan “Knights of the Zodiac” Muncul

Anime Dragon Ball, yang masih digilai banyak orang muncul di tahun ini! Begitu juga karya legendaris seperti anime pertama studio Ghibli “Castle in the Sky”, juga munculnya “Dragon Ball” di majalah “Mingguan JUMP”, begitu juga debut dari “Saint Saiya” alias “Knights of the Zodiac”.”Dragon Ball” disiarkan di 100 negara termasuk Indonesia loh!

1992, Petarung Wanita Cantik Bermunculan

Benar, di tahun inilah anime Sailor Moon mulai muncul dengan slogannya Kita juga bisa kuat walaupun kita cewek cantik! Dari Sailor Moon inilah nantinya akan bermunculan Wedding Peach sampai PRECURE.

1995: Neon Genesis Evangelion Muncul di Sejarah Anime

Boomingnya Evangelion tidak lepas dari ceritanya yang mengangkat “Mitologi” “Filosofi”, “SciFi”, dan lainnya. Banyak anak muda yang akhirnya amat tertarik dengan Evangelion. Tidak hanya animenya yang populer sampai di seluruh dunia, lagu openingnya pun terkenal di seluruh dunia.

2006, Anime tengah malam bermunculan berkat “Melancholy of Haruhi Suzumiya”

Anime Melancholy of Haruhi Suzumiya menjadi salah satu anime yang amat booming bahkan hingga saat ini. Tidak hanya ceritanya, tapi musiknya juga jadi amat populer di Jepang.

2009: Pasar Anime berkembang bersama K-ON

Anime tengah malam memunculkan booming K-ON. Anime besutan Kyoto Animation ini tidak hanya booming dari segi cerita dan animasi, merchandise K-ON masih diproduksi hingga sekarang dan diperkirakan mencapai nilai 40 milyar Yen.

Read :  Walau Memiliki Sifat Kurang Ajar, Ternyata Sasuke Sayang Terhadap Putrinya

2011: Anime Cewek Sihir “Puella Magi Madoka Magica” Muncul

“Puella Magi Madoka Magica” bukan cuma anime fantasi, tapi memiliki cerita yang jauh lebih mendalam dan tidak seringan covernya. Kepopuleran “Puella Magi Madoka Magica” membuatnya diganjar hadiah utama “Festival Seni Media Jepang – Divisi Anime” yang merupakan salah satu hadiah yang paling didambakan oleh animasi jepang.

2014: Periode Booming Anime Idol!

Tahun inilah bermunculan anime idol super booming dari Uta no Prince Sama yang diangkat dari otome game, LOVE LIVE! School Idol Project, Wake Up Girls!, juga IDOL M@STER. Disini kita merasakan gimana pahit manisnya jadi idol.

Apakah tren Sejarah Anime akan berubah lagi?

Shares: